SIMPAN DATA DENGAN PERINTAH DOS (Disk Operating System)
Cara membuat backup data ke partisi lain pada hardisk sebelum proses shutdown Computer dengan
perintah DOS sebagai berikut:
1. Tentukan folder yang
akan di backup misal C:\DATA dan Folder tujuan misalnya adalah D:\Simpan
2. Buka Notepad
ketikkan perintah dibawah ini:
xcopy c:\Data
/y/s/r/h/c D:\Simpan
shutdown -s -f -t 20
-c "Komputer akan shutdown dalam 20 detik"
3. Save file tersebut
misal di drive C: dengan nama backup.bat, atau disimpan di-Desktop agar lebih
mudah menjalankannya.
Menjalankan backup data, cukup jalankan file backup.bat tersebut
(double klik), setelah proses backup data selesai,
maka komputer akan shutdown dalam hitungan mundur 20 detik.
Membuat auto backup sesuai dengan jam yang kita inginkan sebelum
shutdown
- Batch file yang sudah kita buat pada folder C atau
C:\backup.bat dapat dijalankan
automatic, dengan perintah sbb:
- Buka Notepad ketikkan
perintah dibawah ini:
At 16:00:00 C:\backup.bat
- Save file tersebut misal di drive C: dengan nama auto_backup.bat
, untuk menjalankan
double klik file
tersebut atau dapat juga dengan cara copy flie auto_backup.bat
dan paste di startup
Sehingga pada jam 16,00
komputer menjalankan syntak pada C:\backup.bat yaitu
backup data dan setelah
proses backup data selesai maka komputer akan shutdown
dalam hitungan mundur 20 detik.
Keterangan perintah Dos:
at 00:00:00 =
Menjadwalkan perintah dan program agar berjalan di komputer pada waktu
tertentu, misal: jam 00:00:00
Perintah XCOPY pada
langkah backup data diatas adalah sebagai berikut :
\y : melakukan
overwrite file tanpa memunculkan konfirmasi
\s : meng-copy
direktori dan sub direktori kecuali yang kosong
\r : melakukan
overwrite read only file
\h : meng-copy hidden
file dan system file
\c : lanjutkan proses
copy data meskipun terjadi error
Sedangkan untuk perintah
Shutdown adalah :
-s : perintah untuk
shutdown komputer
-r : perintah untuk
restart komputer
-f : menutup paksa
(force) apabila terdapat program aplikasi yang sedang berjalan
-t 20: men-set time
hitungan mundur selama 20 detik untuk shutdown
-c "Coment" : Membuat komentar
dijendela shutdown computer
TAMBAHAN
Task Scheduler harus set automatic pada Component service
Untuk menggagalkan perintah shutdown sbb:
Masuk run ketik shutdown
-a
Demikian cara yang dapat kita gunakan untuk melakukan backup
data pada hardisk secara sederhana dengan menggunakan file backup.bat.
0 Comments:
Posting Komentar
silahkan tulis komentar anda